7 Juni 2017

Pemeliharaan Breakable Diaphragm Turbin (Leak Test)





Pengecekan Kebocoran Breakable Diaphragm

http://nettomesin.blogspot.co.id/2017/06/pemeliharaan-breakable-diaphragm-turbin_93.html
Breakable Diaphragm
Breakable diaphragm merupakan salah satu alat proteksi turbin. Fungsinya yaitu membuang sisa tekanan berlebih ke atmosfer luar. Keandalan breakable diaphragm harus diperhatikan setiap pekerjaan maintenance.
Salah satu cara pengecekan breakable diaphragm yaitu melakukan pengecekan kebocoran (leak test). Apabila diperlukan dilakukan penggantian membran breakable diaphragm yang baru.



Pekerjaan Leak Test Breakable Diaphragm meliputi :
1.   Siapkan tool, majun, ember berisi air bersih,
2.   Cleaning permukaan breakable diaphragm dengan majun,
3.   Siapkan ember berisi air bersih,
4. Tuangkan air bersih tersebut ke permukaan breakable diaphragm sampai lapisan diaphragm  tenggelam (lebih baik jika baut sampai tenggelam),
Gambar 2. Tuangkan air pada breakable diaphragm
5.   Lakukan hal yang sama untuk permukaan breakable diaphragm lainya,
6.   Diamkan selama 1 hari (minimal),
7.   Amati permukaan breakable diaphragm  (hari berikutnya),
8.   Jika terjadi kebocoran (air bersih habis meresap) maka lakukan hal berikut ini :
a.   Siapkan tool, majun, lem (red silicon), ember berisi air bersih,
b.   Lap sampai kering permukaan breakable diaphragm,
c.  Bersihkan kotoran atau bekas lem / cat yang berada di pinggir permukaan breakable diaphragm,
d.   Kencangkan baut yang berada di keliling permukaan breakable diaphragm,
e.   Beri lem (red silicon) pada keliling permukaan breakable diaphragm,
Gambar 3. Beri red silicon pada keliling breakable diaphragm
f.  Ratakan lem tersebut dan tekan ke arah dalam agar dipastikan keliling permukaan breakable diaphragm terkena lem,
g.  Bersihkan bekas lem yang melebar,


h.  Setelah diperkirakan lem telah kering (6 jam), isi kembali breakable diaphragm dengan air bersih,
Gambar 4. Isi kembali breakable diaphragm dengan air
i.   Diamkan selama 1 hari (minimal)
9.   Periksa kembali permukaan breakable (hari berikutnya),
10.   Jika tidak ada kebocoran maka air dikeringkan menggunakan majun.
Gambar 5. Breakable diaphragm dikeringkan
11. Breakable diaphragm siap untuk digunakan.

Terimakasih telah berkunjung dan membaca blog Pemeliharaan Breakable Diaphragm Turbin (Leak 
Test) ini.
Komentar, pertanyaan serta saran yang bersifat membangun dari pembaca sangat diharapkan demi
sempurnanya tulisan ini.

Silahkan dibaca juga artikel selanjutnya yaitu Cara Memelihara Valve (Ganti Gland Packing) dan 







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung. Silakan berkomentar dengan bijak terkait artikel yang Anda baca di atas. Mohon maaf, Komentar Spam dan/atau mengandung Active Link tidak akan ditampilkan.

Sistem Pengolahan Air (Water Treatment Plant) di Pembangkit Listrik

Fungsi dari Water Treatment Plant ialah mengolah air dari Raw Water tank menjadi Air Murni dengan cara penyaringan dan pengikatan ion-ion m...